Kegiatan Sosial Mengajar Lukis Kaos Untuk Anak-anak Di Panti Asuhan

Kegiatan Sosial Mengajar Lukis Kaos

Mengajar kesenian dan kerajinan rutin kami lakukan. Baik itu berupa kursus privat maupun pelatihan kelompok. Bidang yang diajarkan adalah spesifik sesuai dengan usaha lukis kain yang kami tekuni. Kadang permintaan pelatihan lukis kain, ada juga kursus lukis jilbab atau kerudung, belajar melukis kaos, melukis sepatu, sampai baju lukis.

Untuk kegiatan sosial ini memberikan materi yaitu melukis kaos bagi anak-anak panti asuhan. Dengan jenjang usia SD sampai SMA. Tentunya adik-adik ini belajar dengan sangat antusias. Sangat menarik perhatian mereka. Terlebih hasil lukisannya kali ini juga akan menjadi milik mereka sendiri. Jadi berusaha melukis sebaik mungkin dan menjadi bangga mengenakan kaos lukis bikinan sendiri.

Mengapa Belajar Melukis Kaos

Melukis pada media kaos terbilang sangat mudah. Sangat cocok jika diajarkan kepada anak-anak. Sangat menyenangkan dan menimbulkan antusias yang tinggi untuk mengenal bidang seni lukis. Menjadi awal yang baik untuk membuka wawasan dan jiwa seni generasi muda.

Selain memperkenalkan teknik melukis kaos, biasanya kami juga menerangkan tentang peluang masa depan dibidang bisnis seni dan kerajinan, terutama bidang usaha lukis kain.

Tujuan utamanya adalah membuka cakrawala berfikir anak-anak agar lebih semangat menggapai masa depan yang cerah. Meskipun tentu saja tidak harus menekuni bidang seni lukis kain. Namun cukup untuk bisa menanamkam jiwa seni dan wira usaha sejak usia dini.

INFO KURSUS PELATIHAN LUKIS dan PEMESANAN Cat Lukis MM whatsapp: 089637776669

Bisa online di Tokopedia, Shopee nama toko : E1 CREATIVE.

E1 CREATIVE | Tokopedia https://www.tokopedia.com/craft-stationery/

E1 CREATIVE | Shopee https://www.shopee.co.id/e1creative/

Video Anak-Anak Belajar Lukis Kaos

Video diatas diambil disela kegiatan anak-anak menggambar kaos. Semua dibebaskan memilih tema lukisan. Ada yang melukis animasi, sampai kata-kata mutiara. Kebahagiaan tak terhingga yang kami rasakan bersama-sama mereka. Bahagia bisa terus berbagi ilmu. Semoga bisa bermanfaat bagi masa depan adik-adik semua.

Silahkan tonton videonya juga subscribe channel e1creative & mm craft. Kami juga mengupload banyak video tentang seni lukis kain, tips dan trik, step by step proses melukis, juga bermacam teknik melukis diatas kain. Baik itu untuk baju lukis, kerudung jilbab, kaos lukis, sepatu lukis, melukis sutra, membuat batik lukis, dasar-dasar melukis, dan lain-lain.

Semoga bermanfaat dan bisa menjadi panduan dan inspirasi bagi anda dalam mempelajari seni melukis diatas kain.

Ayo Kita Selalu Semangat Belajar Lukis

Menjaga Semangat Belajar Melukis Dan Terus Berkarya

Nah ini dia. Hehehe. Seperti judul berita koran jaman dulu aja. Maksudnya ini dia ni Ibu-ibu Cantik yang masih selalu bersemangat berkarya. Terus mengisi hari dan waktu dengan kegiatan yang positif. Tanggal 4 Februari 2016 yang lalu kita adakan pelatihan alias kursus alias belajar lukis kain di kediaman salah seorang peserta.

Gak banyak si jumlahnya cuma enam orang peserta. Akan tetapi tetap tidak mengurangi rasa semangat buat berlatih. Tetep seru deh pokoknya. Sebagian memang sudah bisa dikatakan berlabel pelukis atau seniman. Karna sudah banyak karya-karya lukisan mereka yang sangat luar biasa. Banyak dan indah dengan Macam macam aliran lukisan. Tetapi tetep masih terus menimba ilmu.

Ayo sob jangan mau kalah sama ibu-ibu ini. Kita juga yang masih merasa muda harus terus berkarya dengan penuh semangat. Jangan menyerah. Ilmu keterampilan melukis memang tidak bisa didapat secara instan. Butuh waktu dan praktek terus menerus untuk menghasilkan karya. Jangan pernah puas atas apa yang sudah kita hasilkan sekarang. Supaya kemampuan melukis kita makin baik dan meningkat.

Melukis itu kadang bukan bakat alam atau bakat turunan yang secara alami mengalir dalam darah keluarga. Meskipun banyak orang bilang kalau melukis itu butuh bakat. Gak juga kok sob.

Saya menyaksikan sendiri dari mengajar melukis puluhan sampai ratusan orang yang sebagian bahkan belum pernah melukis sama sekali. Akan tetapi karena semangat dan pantang menyerah buat terus belajar melukis, pada ahirnya saya bisa melihat perkembangan yang sangat pesat dari murid-murid saya tersebut. Semakin mahir dan rajin menghasilkan karya yang bisa jadi hobi juga bisa dijual.

IMG-20150612-WA0013

Bukan sekedar omong kosong sob. Bahkan sebagian dari murid saya itu yang tadinya sama sekali tidak bisa melukis, sekarang melukis udah bisa dijadikan usaha sampingan buat nambah penghasilan keluarga.

So gak ada alasan kan buat mengatakan kalau kita gak bisa lukis. Cuma butuh semangat buat terus berkarya supaya kemampuan dan insting seninya makin terasah dan meningkat.

Oke lah kalo beggitu. Kalau ada teman teman yang ingin kursus baik itu privat maupun ada kelompok. Misal kelompok teman atau kantor atau swasta atau UKM dan lain lain, langsung aja hubungi saya di nomer telpon kontak di web blog ini.

Kita dan team pengajar dari MM Craft selalu siap membantu. Salam semangat berkarya dari MM Craft & E1Creative.

INFO KURSUS PELATIHAN LUKIS dan PEMESANAN Cat Lukis MM whatsapp: 089637776669

Bisa online di Tokopedia, Shopee nama toko : E1 CREATIVE.

E1 CREATIVE | Tokopedia https://www.tokopedia.com/craft-stationery/

E1 CREATIVE | Shopee https://www.shopee.co.id/e1creative/

Sangat Seru Pelatihan Lukis Di Pasar Pondok Indah Jakarta

Sangat Seru Pelatihan Lukis Di Pasar Pondok Indah Jakarta

Asik, seru dan semangat sekali semua peserta kursus lukis kerudung yang dilaksanakan pada tanggal 13 Februari 2016 lalu bertempat di Pasar Pondok Indah Jakarta. Peserta Yang mengikuti proses belajar lukis kain atau jilbab ini berjumlah enam belas orang. Pasar Pondok Indah ini yang terletak di Jalan Ciputat Raya tepatnya dekat Kampus YAI dan Kantor Pajak, memang disediakan bagi kerajinan dan UKM dengan berbagai macam produk, dari batik, lukisan, crafts hingga bermacam barang kerajinan. Pasar ini pun dedesign dengan sangat modern dengan pertokoan yang mirip mall. Namun memang masih terlihat sepi dan belum banyak pengunjung di pasar ini.

Pelatihan ini diselenggarakan bekerjasama dengan grup KBH (Kreatifitas Bina Hasta) yang berfokus membentuk kelompok belajar bermacam macam kerajinan dan keterampilan. Salah satu yang menjadi materi di KBH ini adalah Kelas Melukis Kain. Kelas khusus melukis kain ini akan berlangsung selama beberapa sesi dengan materi sekitar enam teknik lukis kain. Pada pelatihan kali ini adalah materi yang pertama, Yaitu Melukis Menggunakan Cat Textile diatas media Kerudung.

Masih ada materi selanjutnya yang bisa diikuti oleh peserta lama maupun baru. Diantaranya adalah; Melukis Menggunakan cat Timbul, Melukis Cat Sutra, Melukis Cat Syntetic, Melukis Kaos, Melukis Sepatu, Lukis Tas dan Dompet, dll. Memang banyak materi yang bisa dipelajari Seni Lukis Kain ini. Butuh latihan dan waktu yang panjang agar peserta bisa menghasilkan karya yang lebih baik dari waktu kewaktu. Intinya adalah kemampuan dalam melukis akan terus meningkat seiring dengan rajinnya dan banyaknya praktek sehari hari melukis.

Latihan dan produksi sehari hari inilah yang akan dengan cepat meningkatkan kemampuan dan insting serta jiwa seninya. Sehingga akan terlihat sangat pesat perkembangan keindahan hasil karyanya. Latihan pun dapat dilakukan diberbagai macam media lukis atau produk berbahan dasar kain. Agar semakin kreatif dalam berproduksi.

MM Craft selalu konsisten dan fokus dalam mengajarkan Seni Lukis Kain ini. Telah banyak murid yang belajar dan sukses menjadikan bidang ini sebagai hobby maupun bisnis yang dapat dijalankan dengan waktu yang fliksibel, sehingga tidak mengganggu aktifitas di keluarga. Bahkan justru bisa dijadikan hobby atau usaha bersama keluarga.

Bagi teman-teman yang belum berkesempatan mengikuti pelatihan ini dan berminat untuk ikut belajar atau kursus lukis kain ini, bisa mendaftarkan diri ke nomer telephone yang ada di website ini. Bisa mengikuti kursus jadwal berikutnya, atau juga jika ingin privat datang langsung ke Gallery kami MM Craft di Ciledug Tangerang. Salam kreatif dari MM Craft.